Pengaruh Corporate Governance Terhadap Nilai Perusahaan dengan Profitabilitas Sebagai Variabel Moderasi Pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Makanan dan Minuman Yang Terdafatr di BEI Tahun 2019-2021.

Hendahyani, Selvi (2023) Pengaruh Corporate Governance Terhadap Nilai Perusahaan dengan Profitabilitas Sebagai Variabel Moderasi Pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Makanan dan Minuman Yang Terdafatr di BEI Tahun 2019-2021. Skripsi thesis, Universitas Ekasakti Padang.

[thumbnail of Selvi Hendahyani-Cover.pdf] Text
Selvi Hendahyani-Cover.pdf

Download (189kB)
[thumbnail of Selvi Hendahyani-Abstrak.pdf] Text
Selvi Hendahyani-Abstrak.pdf

Download (11kB)
[thumbnail of Bab I] Text (Bab I)
Selvi Hendahyani-Bab I.pdf - Submitted Version

Download (558kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
Selvi Hendahyani-Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version

Download (281kB)

Abstract

Sektor food and beverages dipilih sebagai objek penelitian karena sektor ini berperan penting dalam memenuhi kebutuhan utama masyarakat. Pada tahun 2019, pertumbuhan pada industri food and beverage sebanyak 7,78 persen mencapai angka yang lebih signifikan jika dibandingkan dengan pertumbuhan industri nasional sebesar 5,02 persen. Bahkan, sektor industri food and beverage juga berkontribusi hingga 36,4 persen pada PDB (Produk Domestik Bruto) industri pengolahan nonmigas. Tujuan penelitian adalah : (1) Pengaruh corporate governance terhadap nilai perusahaan sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2019-2021. (2) Profitabilitas dapat memoderasi pengaruh corporate governance terhadap nilai perusahaan pada perusahaan sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2019-2021.Metode pengumpulan data adalah Penelitian Lapangan (Field Research) dan Penelitian Kepustakaan (Library Research). Jenis dan sumber data adalah data primer dan data sekunder. populasi pada penelitian ini adalah perusahaan sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2019-2021 sebanyak 17 perusahaan. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebanyak 14 perusahaan. Metode analisis adalah analisis jalur. Hasil penelitian adalah : (1) Hasil penelitian ditemukan Nilai t hitung corporate governance adalah 0, 808< t tabel 1.683 dan nilai sig 0.424> 0.05 maka H1 ditolak. Maka corporate governance tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2019-2021. (2) Hasil penelitian ditemukan Nilai t hitung corporate governance adalah -0.567< t tabel 1.683 dan nilai sig 0.574> 0.05 maka H2 ditolak. Maka profitabilitas tidak dapat memoderasi corporate governance terhadap nilai perusahaan sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2019-2021

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Student Papers
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: admin unes ekasakti
Date Deposited: 20 Oct 2023 00:53
Last Modified: 24 Oct 2023 04:53
URI: https://repo.unespadang.ac.id/id/eprint/307

Actions (login required)

View Item
View Item