Penerapan Akuntansi Pertanggungjawaban Dalam Menilai Efisiensi Dan Efektifitas Efisiensi Kinerja Manajemen Pada PDAM Kota Padang

Bustari, Andre (2016) Penerapan Akuntansi Pertanggungjawaban Dalam Menilai Efisiensi Dan Efektifitas Efisiensi Kinerja Manajemen Pada PDAM Kota Padang. UNES Journal of Social and Economics Research, 1 (1). pp. 12-24. ISSN 2528-6218

[thumbnail of Jurnal] Text (Jurnal)
1.pdf - Published Version

Download (435kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menilai efisiensi dan efektifitas kinerja manajemen pada PDAM Kota Padang. Data yang digunakan adalah data primer dari tahun 2009-2012, dan data sekunder dari dokumen-dokumen yang berkaitan dengan pembahasan ini. Metode yang digunakan adalah analisa pengukuran kinerja pusat laba yaitu dengan menggunakan rumus-rumus: margin kontribusi, laba evisi, laba terkenali, laba sebelum pajak, dan laba bersih. hasil penelitian menyimpulkan bahwa: 1) PDAM Kota Padang telah menetapkan cabang-cabang sebagai pusat laba dalam penilaian kinerjapengukuran, yaitu dengan menetapkan anggaran laba untuk setiap cabang dan kemampuan pencapaian laba dijadikan sebagai dasar untuk mengukur atau menilai kerja cabang; 2) Sistem pengawasan manajemen terdiri dari struktur dan proses. Struktur pengawasan manajemen meliputi pusat biaya, pusat pendapatan, pusat laba dan pusat investasi. Sedangkan proses pengawasan manajemen meliputi penyusunan program, penyusunan anggaran, pelaksanaan, dan pengukuran, pelaporan, dan analisa, kesemua proses pengawasan ini saling berhubungan antara satu dengan yang lainnya; 3) Suatu struktur pengawasan manajemen dapat dikatakan sebagai pusat laba apabila organisasi suatu instansi terdiri dari beberapa unit, setiap unit melakukan pencatatan tersendiri terhadap pendapatan dan biaya, manajemen masing-masing unit mengawasinya dan setiap unit melaporkan kegiatannya kepada atasannya sebagai pertanggungjawabannya, atas akan mengadakan evaluasi terhadap pekerjaan unit-unit organisasi tersebut; 4) Proses pengawasan manajemen terhadap laba pada PDAM Kota Padang dilakukan dengan menyusun program laba yang menyangkut rencana dalam jangka waktu tahun mendatang. Rencana ini akan dilakukan secara bertahap, dengan satuan moneter, rencana jangka pendek tersebut dikenal dengan anggaran; 5) Penerapan akuntansi pertanggungjawaban pada PDAM Kota Padang sudah dapat dikatakan efektif karena sudah terpenuhinya sebagian besar syarat-syarat dari diterapkannya akuntansi pertanggungjawaban; dan 6) Penerapan Akuntansi Pertanggungjawaban pada PDAM Kota Padang sudah dapat dikatakan efisien karena merujuk pada pencapaian tahun 2012 yaitu dengan anggaran biaya yang minimal dapat menghasilkan laba atau pendapatan yang cukup baik.

Item Type: Article
Subjects: Lecture Papers
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: admin unes ekasakti
Date Deposited: 19 Feb 2024 02:05
Last Modified: 19 Feb 2024 02:05
URI: https://repo.unespadang.ac.id/id/eprint/361

Actions (login required)

View Item
View Item