Nofrian, Niko (2023) Analisis Kelayakan Usahatani Jagung Hibrida (Zea Mays) Di Nagari Malai V Suku Timur Kecamatan Batang Gasan Kabupaten Padang Pariaman. Skripsi thesis, Universitas Ekasakti Padang.
Niko Nofrian-Cover.pdf - Submitted Version
Download (143kB)
Niko Nofrian-Abstrak.pdf - Submitted Version
Download (70kB)
Niko Nofrian-Bab I.pdf - Submitted Version
Download (180kB)
Niko Nofrian-Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version
Download (110kB)
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui karakteristik dan kelayakan usahatani jagung hibrida di Nagari Malai V Suku Timur Kecamatan Batang Gasan Kabupaten Padang Pariaman. Penelitian ini dilaksanakan pada Bulan Maret 2023. Penentuan lokasi penelitian dilakukan secara sengaja (purposive), data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan (1) karakteristik petani jagung hibrida di Nagari Malai V Suku Timur Kecamatan Batang Gasan Kabupaten Padang Pariaman sebagai berikut, (1) Umur responden terbanyak berada pada umur 45-49 tahun sebanyak 17 responden (32,69%) (2) Tingkat pendidikan, responden terbanyak adalah SMA sebanyak 25 responden (48,08%). (3) Luas lahan responden yang paling banyak adalah <0,25 Ha sebanyak 17 responden (32,69%) (4) Pengalaman berusahatani, responden memiliki pengalaman terbesar adalah 10 -15 tahun sebanyak 36 responen (69,24%) (5) Jumlah tanggungan keluarga yang terbanyak, ≤ 4 responden sebanyak 52 responden (96,15%). (2) Berdasarkan hasil analisis R/C Ratio dan BEP yang meliputi: penerimaan, produksi, harga dan luas lahan bahwa usahatani jagung hibrida di lokasi penelitian layak untuk diusahakan.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | Student Papers |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Agribisnis |
Depositing User: | admin unes ekasakti |
Date Deposited: | 16 Oct 2023 01:40 |
Last Modified: | 24 Oct 2023 05:20 |
URI: | https://repo.unespadang.ac.id/id/eprint/274 |