Analisis Tundaan dan Antrian Pada Perlintasan Rel Kereta Api di Jl. K.H Ahmad Dahlan .

Pranata, Mihal Vaizqi (2023) Analisis Tundaan dan Antrian Pada Perlintasan Rel Kereta Api di Jl. K.H Ahmad Dahlan . Skripsi thesis, Universitas Ekasakti Padang.

[thumbnail of Cover] Text (Cover)
Mihal Vaizqi Pranata-Cover.pdf - Submitted Version

Download (37kB)
[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
Mihal Vaizqi Pranata-Abstrak.pdf - Submitted Version

Download (172kB)
[thumbnail of Bab I] Text (Bab I)
Mihal Vaizqi Pranata-Bab I.pdf - Submitted Version

Download (188kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
Mihal Vaizqi Pranata-Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version

Download (182kB)

Abstract

Perlintasan Pasar Alai adalah salah satu lintasan di mana dua jenis transportasi bertemu yakni jalan raya dan jalur rel. Pertemuan keduanya ini terletak di Jalan KH.Ahmad Dahlan Kota Padang. Di mana jalan ini berfungsi sebagai jalan masuk dan keluar dari Pasar Alai, Simpang Tiga Jati, Ampang dan Gunung Pangilun. Pusat perdagangan, dan tempat yang ramai. Selain itu, mobilitas arus lalu lintas kendaraan yang tinggi akan menyebabkan antrian Panjang dan tundaan kendaraan yang berpotensi menyebabkan kecelakaan lalu lintas.Dari perhitungan Panjang antrian untuk arah Timur – Barat survei selama 3 hari pengamatan didapat panjang antrian terpanjang di hari Senin waktu 16:19 sore sepanjang 85,83 meter dan sebanyak 48 kendaraan, untuk arah Barat-Timur panjang antrian maksimum terjadi pada hari Senin pukul 17:14 sepanjang 129,37 meter dan sejumlah 115 kendaraan, Rata-rata waktu menunggu terpanjang akibat penutupan pintu perlintasan kereta api adalah 64,512 detik per kendaraan, Sedangkan yang dari arah Barat – Timur yang terbesar adalah selama 69,70 detik/mobilitas. Akibat perlintasan rel kereta api arah Timur-Barat, pada hari Senin terjadi tingkat tunda tertinggi selama 117 detik.kendaraan, arah Barat - Timur terjadi di hari Senin selama 146 detik per kendaraan. Durasi penutupan palang pintu rata-rata perlintasan kereta api selama pengamatan 3 hari adalah selama 68,28 detik, Hasil koefisien Metode regresi linear digunakan untuk menghitung korelasi hubungan Volume terhadap panjang antrian dan tundaan yang terjadi pada perlintasan Aplikasi modelnya untuk Tundaan terhadap Volume adalah Y1 = 40,688 + 0,817X. Aplikasi modelnya untuk hubungan Panjang antrian terhadap Volume adalah Y2 = -7,289 + 1,582X. Volume (X) memiliki hubungan positif yang mana semakin besar volume maka panjang antrian (Y1) dan lama tundaan (Y2)dalam semakin besar

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Student Papers
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: admin unes ekasakti
Date Deposited: 14 Oct 2023 03:07
Last Modified: 14 Oct 2023 03:07
URI: https://repo.unespadang.ac.id/id/eprint/266

Actions (login required)

View Item
View Item