Analisis Profitabilitas Dan Nilai Tambah Virgin Coconut Oil ( VCO) Pada Kelompok Tani UP2K Di Nagari Parit Malintang Kecamatan Enam Lingkung Kabupaten Padang Pariaman

Khairat, Fasta Biqul (2023) Analisis Profitabilitas Dan Nilai Tambah Virgin Coconut Oil ( VCO) Pada Kelompok Tani UP2K Di Nagari Parit Malintang Kecamatan Enam Lingkung Kabupaten Padang Pariaman. Skripsi thesis, Universitas Ekasakti Padang.

[thumbnail of Cover] Text (Cover)
Fastabiqul Khairat-Cover.pdf - Submitted Version

Download (65kB)
[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
Fastabiqul Khairat-Abstrak.pdf - Submitted Version

Download (57kB)
[thumbnail of Bab I] Text (Bab I)
Fasta Biqul Khairat-Bab I.pdf - Submitted Version

Download (104kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
Fastabiqul Khairat-Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version

Download (94kB)

Abstract

Kelompok Tani UP2K merupakan sebuah kelompok yang bergerak dalam bidang produksi kelapa yang berdiri sejak tahun 2018. Proses produksi primer kelapa menjadi produk baru yang lebih tinggi nilai ekonomisnya setelah melalui proses pengolahan yang memberikan nilai tambah, karena dikeluarkan biaya-biaya sehingga terbentuk harga baru dan keuntungan yang lebih besar bila dibandingkan tanpa proses pengolahan. Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari profitabilitas dan mengetahui nilai tambah yang diperoleh dari pengolahan kelapa menjadi VCO di Nagari Parit Malintang Kecamatan Enam Lingkung Kabupaten Padang Pariaman. Metode yang digunakan adalah studi kasus dengan pengukuran nilai tambah berdasarkan metode Hayami, selanjutnya digunakan analisis profitabilitas untuk mengetahui kemampuan badan usaha dalam menghasilkan keuntungan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai profitabilitas yang diperoleh pada agroindustri VCO adalah sebesar 36,9 % dengan kategori sangat baik. Sementara nilai tambah diperoleh sebesar Rp. 42.121 per kg bahan baku dengan rasio sebesar 75,2 persen, dengan tingkat keuntungan 35,2 %. Dari nilai tambah yang dihasilkan Kelompok Tani UP2K sudah berhasil mentransformasi kelapa menjadi produk VCO sehingga memiliki nilai yang lebih dari kelapa itu sendiri.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Student Papers
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: admin unes ekasakti
Date Deposited: 12 Oct 2023 02:27
Last Modified: 12 Oct 2023 02:27
URI: https://repo.unespadang.ac.id/id/eprint/220

Actions (login required)

View Item
View Item