Pengaruh Bokashi Guano Terhadap Pertumbuhan Dan Produksi Jagung (Zea mays L.)

Saputra, Angga Pratama (2023) Pengaruh Bokashi Guano Terhadap Pertumbuhan Dan Produksi Jagung (Zea mays L.). Skripsi thesis, Universitas Ekasakti Padang.

[thumbnail of Cover] Text (Cover)
Angga Pratama saputra-Cover.pdf - Submitted Version

Download (92kB)
[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
Angga Pratama saputra-Abstrak.pdf - Submitted Version

Download (78kB)
[thumbnail of Bab I] Text (Bab I)
Angga Pratama saputra-Bab I.pdf - Submitted Version

Download (75kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
Angga Pratama saputra-Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version

Download (78kB)

Abstract

Penelitian berjudul pengaruh bokashi guano terhadap pertumbuhan dan produksi jagung (Zea mays L) telah dilaksanakan di lahan di Kelurahan Korong Gadang, Kecamatan Kuranji, Kota Padang, Sumatera Barat,mulai pada bulan Januari sampai Mei 2022.Tujuan penelitian adalah untuk mendapatkan dosis guano terbaik terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman jagung (Zea mays L). Penelitian dalam bentuk percobaan menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan 5 Perlakuan 5 Kelompok, sehingga berjumlah 25 satuan percobaan / plot. Satuan percobaan berupa plot dengan ukuran ( 1,4 x 1,25 ) meter, jarak tanam yang digunakan adalah ( 70 x 25 ) cm. Pada plot percobaan terdapat 10 tanaman, tiap plot percobaan diambil 5 tanaman sampel secara acak, sehingga jumlah tanaman yang diamati sebanyak 125 tanaman. Perlakuan yang diberikan adalah berbagai bokashi guano yaitu: A = Tanpa Bokashi.; B = 2,5 ton/ha (54,69 g/ lubang tanam); C = 5,0 ton /ha (109 g / lubang tanam); D = 7,5 ton / ha (164 g/ lubang tanam); E =10,0 ton/ha (218 g/lubang tanam); Data-data hasil pengamatan dianalisis secara statistik dengan uji F untuk uji lanjut dengan Duncan’s New Multiple Range Test (DNMRT) taraf nyata 5%. Dari penelitian ini disimpulkan bahwa pengaruh bokashi guano tidak berpengaruh terhadap panjang daun terpanjang, lebar daun terlebar, umur berbunga, umur panen, diameter tongkol tanpa kelobot, jumlah baris setiap tongkol. Tapi sangat berbeda nyata terhadap tinggi tanaman, panjang tongkol tanpa kelobot, berat biji per tanaman, berat biji kering per plot, berat 100 biji kering panen. Pemberian bokashi guano E =10,0 ton / ha (218 g/lubang tanam) adalah perlakuan terbaik terhadap pertumbuhan dan produksi jagung. Dari penelitian yang telah dilakukan maka dapat disarankan untuk pemberian bokashi guano pada tamanan jagung sebesar 10,0 t/ha (218 g/lubang tanaman).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Student Papers
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroteknologi
Depositing User: admin unes ekasakti
Date Deposited: 10 Oct 2023 01:13
Last Modified: 29 Oct 2023 06:44
URI: https://repo.unespadang.ac.id/id/eprint/193

Actions (login required)

View Item
View Item